Senin, 29 Oktober 2012

SATGAS KIZI TNI KONGA XXXII-B/MINUSTAH MERAYAKAN HARI RAYA IDUL ADHA 1433 H



Gonaives, Haiti. Prajurit TNI yang tergabung dalam Pasukan Garuda XXXII-B/MINUSTAH (Mission des Nations Unies pour la Stabilisation en Haïti) secara serentak melaksanakan peringatan Hari Raya Idul Adha 1433 H di Gonaives, Haiti. Dengan penuh kesedarhanaan tetapi tanpa mengurangi kekhidmatan kegiatan Sholat Idul Adha dilaksanakan di Masjid Bhinneka Tunggal Ika, Bumi Garuda Camp, Gonaives – Haiti.

Idul Adha yang merupakan hari besar umat Islam kedua setelah Idul Fitri, tetap dilaksanakan dalam suasana yang sederhana dan tetap khidmat oleh Kontingen Garuda di Haiti, kendati dalam kondisi hujan akibat badai tropis yang menerpa beberapa tempat di Haiti. Acara peringatan Hari Raya Idul Adha 1433 H di Bumi Garuda Camp, Gonaives - Haiti yang bertindak selaku Imam adalah Kopda Mar Hendra dan yang bertindak selaku khotib adalah Sersan Kepala Drajat.

Dalam Khotbah Idul Adha ini, Sersan Kepala Drajat selaku khotib menyampaikan tentang rukun Islam yang ke – 5 yaitu pelaksanaan ibadah haji. Dalam hal ini Khotib menyampaikan bahwa ibadah haji wajib bagi meraka yang muslim yang telah memenuhi persyaratan antara lain telah akhil baliq, memiliki cukup materi serta keluarga yang ditinggalkan telah berkecukupan. Dan hal yang terpenting adalah niat. InsyaAllah akan menjadi haji yang mabrur. 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar